
Di awal pembelajaran Semester genap guru memberikan lembar refleksi awal pembelajaran semester genap, dengan maksud untuk membangkitkan semangat belajar peserta didik.
untuk itu guru kelas di SD Negeri Cempang 02 membagikan lembar refleksi kepada peserta didik dengan lembar refleksi tersebuuru dan siswa dapat menuangkan berbagai keinginan mereka terhadap sekolah.
Dikutip dari buku Mudahnya Belajar Pedagogik oleh Rahmawati (2019) refleksi pembelajaran adalah kegiatan evaluasi diri bagi seorang guru dalam melihat kegiatan pembelajaran yang telah dilaksanakan.
Kegiatan ini dilakukan dengan cara guru meminta murid untuk memberikan tanggapan berupa pesan, kesan, saran, atau kritik terkait pembelajaran. Tanggapan tersebut bisa berkaitan dengan cara guru mengajar, media yang digunakan, dan lain sebagainya.
Informasi penting disajikan secara kronologis biasanya, tanggapan ini diberikan secara tertulis tanpa diberi nama. Namun, siswa bisa saja menyampaikan tanggapan tersebut dalam bentuk lisan. Jadi, guru bisa menentukan cara mana yang dianggap paling memungkinkan dan sesuai dengan keadaan kelas.
Refleksi pembelajaran sendiri memiliki beberapa tujuan esensial, di antaranya:
1.Untuk memahami respons peserta didik dalam sebuah pembelajaran atau penyampaian sebuah materi.
2.Agar guru dapat memahami apa saja kelemahan dan kekurangan dari sebuah pembelajaran yang telah dipresentasikan di kelas.
3. Memahami akurasi sebuah model, pendekatan, strategi, taktik dan metode pembelajaran yang telah diimplementasikan.
4. Memahami apa saja keperluan dan kemauan dari peserta didik secara detail.
Hal ini berfungsi agar guru bisa membuat pembelajaran yang lebih efektif dalam kesempatan selanjutnya